Home > Umum

Universitas YARSI Rampungkan Pengabdian Masyarakat di Kepulauan Seribu

Ada tiga program untuk meningkatkan kapasitas pendidikan dan keterampilan masyarakat di Kepulauan Seribu.

JAKARTA -- Universitas YARSI menuntaskan program pengabdian kepada masyarakat bertajuk “Dari YARSI untuk Pulau Seribu” pada 11-12 September 2024. Kegiatan ini mengusung tiga program untuk meningkatkan kapasitas pendidikan dan keterampilan masyarakat di Kepulauan Seribu, Provinsi Jakarta.

Kegiatan ini diikuti para dosen dan mahasiswa Universitas YARSI yang membagikan pengetahuan dan keterampilan kepada para pelajar dan tenaga perpustakaan di SMAN 69 Kep. Seribu, Jakarta. Tiga program unggulan yang dijalankan ini mencakup Sosialisasi Standar Nasional Perpustakaan untuk SMA/Sederajat, Seminar Motivasi Kuliah, dan Pelatihan Video Editing.

Program utama yang diadakan adalah sosialisasi mengenai Standar Nasional Perpustakaan untuk SMA/Sederajat. Dalam sosialisasi ini, para pengelola perpustakaan dan kepala sekolah di Kepulauan Seribu mendapatkan pemahaman lebih mendalam tentang pentingnya memenuhi standar nasional dalam penyelenggaraan perpustakaan sekolah. Standar ini mencakup kelengkapan fasilitas, koleksi buku, serta layanan berbasis teknologi yang mendukung pembelajaran siswa.

"Kami berharap dengan sosialisasi ini perpustakaan sekolah di SMAN 69 dapat meningkatkan kualitas layanannya sehingga mendukung kegiatan belajar mengajar secara lebih optimal,” kata Elfitri Erza selaku dosen Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi Universitas YARSI dalam keterangan pers, Kamis (19/9/2024).

Program kedua adalah Seminar Motivasi Kuliah yang ditujukan kepada para siswa SMA/sederajat di Kepulauan Seribu. Seminar ini untuk memotivasi para siswa agar memiliki semangat melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, meski menghadapi keterbatasan akses di wilayah kepulauan. Melalui seminar ini, para peserta diajak untuk memahami manfaat pendidikan tinggi, bagaimana merencanakan masa depan, serta tips dalam meraih beasiswa kuliah.

“Banyak siswa di daerah, yang sebetulnya masih dekat dengan wilayah perkotaan Jakarta, seperti Kepulauan Seribu, yang mungkin merasa kuliah adalah mimpi yang sulit terwujud. Melalui seminar ini, kami ingin membangun semangat mereka agar percaya bahwa dengan usaha dan tekad yang kuat, mereka bisa meraih pendidikan tinggi,” ujar Heri Samtani sebagai dosen Universitas YARSI.

Selain bidang pendidikan, Universitas YARSI juga memberikan Pelatihan Video Editing kepada para pelajar di Kepulauan Seribu. Pelatihan ini dirancang untuk membekali para peserta dengan keterampilan dasar dalam mengedit video, yang saat ini menjadi salah satu keterampilan yang banyak dibutuhkan di era digital.

Para peserta belajar menggunakan aplikasi editing video sederhana, memahami teknik dasar pengambilan gambar, serta cara mengolah video menjadi konten kreatif yang dapat digunakan untuk media sosial, kampanye edukasi, atau promosi wisata lokal.

Kegiatan pengabdian masyarakat ini disambut baik oleh masyarakat Kepulauan Seribu, terutama pelajar dan pengelola sekolah. Melalui program ini, Universitas YARSI berharap dapat memberikan kontribusi nyata bagi peningkatan kualitas pendidikan dan keterampilan masyarakat di daerah terpencil.

× Image