3 Tokoh Dunia yang Pernah Hina Kripto tapi Kini Seolah Jilat Ludah Sendiri
2. Peter Schiff
Seorang penasihat keuangan yang sangat kritis terhadap Bitcoin, Peter Schiff, awalnya meremehkan nilai aset tersebut.
"Bitcoin bukanlah aset seperti real estat tempat Anda dapat mengumpulkan uang sewa, saham tempat Anda dapat mengumpulkan dividen, atau obligasi tempat Anda menerima bunga. Ini tidak seperti komoditas yang bisa digunakan untuk sesuatu, seperti minyak untuk menghasilkan listrik. Ini tidak seperti emas, di mana Anda dapat membuat perhiasan atau menghantarkan listrik dengannya atau menggunakannya dalam segala jenis aplikasi industri seperti logam lainnya," kata Peter Schiff.
Namun pada 27 Mei 2023, Peter Schiff di akun Twitternya menyatakan bahwa dia telah merilis proyek seni yang berkolaborasi dengan salah satu seniman, Market Price.
Kolaborasi ini menunjukkan lukisan asli "Golden Triumph" serta serangkaian cetakan dan Ordinals.
Menariknya, dan hal yang membuat heran para pegiat kripto, itu tertulis di blockchain Bitcoin. Dengan kata lain, dia telah menggunakan sistem blockchain bitcoin.